Selasa, April 01, 2008

Datang Bulan, Hasrat Seks Pria Jadi Terganjal

PARA pria seringkali tidak tahan godaan ingin terus-terusan melakukan hubungan seksual. Bahkan sekalipun si pasangan sedang datang bulan. Betulkah?

Memang sejak dimulainya sejarah umat manusia, mitos mengenai menstruasi telah beredar. Peristiwa menstruasi dianggap sebagai sesuatu yang kotor bahkan dosa. Maka hubungan seksual yang dilakukan pada saat menstruasi dianggap sangat berbahaya dan dapat menimbulkan penyakit pada pria dan wanita.

Nah, dalam kondisi pasangan tengah menstruasi itu yang menyebabkan timbulnya larangan berhubungan badan. Hal ini disebabkan oleh terbukanya pembuluh darah, sehingga ketika berada dalam kondisi tersebut, rentan untuk termasuki kuman. Mengenai hal itu, Dr Anita Gunawan MS SpAnd, androlog dari Rumah Sakit Pusat Pertamina Jakarta (RSPP) menuturkan cara pandangnya.

Menurut almamater Universitas Airlangga Surabaya itu, menstruasi merupakan suatu peristiwa fisiologik yang dialami oleh wanita normal. Justru wanita yang tidak normal yang tidak mengalami menstruasi.

Dr Anita menjelaskan, pendarahan yang terjadi waktu menstruasi berasal dari dinding dalam rahim akibat pecahnya pembuluh-pembuluh darah kecil karena pengaruh perubahan keseimbangan hormon. Jadi pendarahan yang terjadi bukan berasal dari vagina. Tetapi darah yang dikeluarkan adalah darah normal, bukan darah yang dapat menimbulkan penyakit atau akibat buruk yang lain.

Maka, lanjutnya, dari segi kesehatan seksual sebenarnya tidak ada alasan untuk melarang orang melakukan hubungan seksual pada saat menstruasi. Alaskan, kedua belah pihak berada dalam keadaan sehat.

"Sebetulnya hubungan pada waktu menstruasi dari segi kesehatan itu tidak ada larangan, justru larangan berasal dari segi agama. Dari pandangan kesehatan, tidak dilarang asalkan kedua pasangan yakin -terutama pasangan pria- tidak menularkan bibit penyakit. Biasanya pada saat kondisi seorang wanita tengah menstruasi, pembuluh darah terbuka. Sehingga pada waktu senggama si pasangan membawa bibit atau kuman infeksi," kata Anita yang dihubungi okezone melalui telepon genggamnya, Selasa (1/4/2008).

Menurutnya, selain kondisi menstruasi, terdapat kondisi lain yang melarang pasangan berhubungan seksual.

"Kondisi ketika seorang wanita sedang tidak fit saat menstruasi juga tidak boleh dipaksakan untuk melakukan hubungan intim. Karena alasan kesehatan yang bersangkutan dapat membuatnya rentan terkena kuman," jelas konsultan seksual di beberapa media di Indonesia itu.

Meski demikian, sambungnya, kadang pasangan pria tidak sabar untuk menunggu wanita menyelesaikan masa menstruasinya. Godaan untuk tetap melakukan hubungan seks saat menstruasi sering menghinggap kaum adam. Karena itu, Anita tidak menampik hal tersebut. Demi keamanan, Anita pun menyarankan saat melakukan hubungan seksual sebaiknya memakai kondom.

Tidak ada komentar: